Adanya contoh presentasi Bahasa Inggris sangat menguntungkan bagi sebagian besar orang, karena dapat membantu untuk melakukannya dengan baik. Pasalnya sekarang presentasi Bahasa Inggris tidak hanya terdapat di ranah pendidikan, tetapi juga dalam penerimaan atau saat bekerja.
Bagi yang belum terbiasa melakukan presentasi dalam Bahasa Inggris bisnis tentunya merasa tegang dan takut melakukan kesalahan pengucapan ataupun tatanan kata. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, di bawah ini merupakan panduan melakukan presentasi Bahasa Inggris yang baik beserta contoh kalimatnya.
Mempersiapkan Pembukaan Presentasi
Sebagaimana contoh presentasi lainnya, Anda harus mempersiapkan kalimat pembukaan yang sesuai untuk menarik perhatian audiens. Pada kalimat pembukaan presentasi, Anda dapat mengucapkan salam serta terimakasih kepada audiens yang sudah hadir. Untuk lebih jelasnya, berikut contohnya:
- Good morning, ladies and gentlemen. Thank you for attending our presentation today. (Selamat Pagi hadirin sekalian. Terima kasih telah menghadiri presentasi kami pada hari ini)
- Assalamu’alaikum Wr. Wb. Good afternoon, ladies and gentlemen. Thank you for attending today’s meeting. (Assalamu’alaikum Wr. Wb. Selamat siang, hadirin sekalian. Terima kasih telah menghadiri rapat hari ini)
Perkenalan Diri
Berikutnya yang harus Anda lakukan setelah membuka presentasi dengan kalimat salam dan ungkapan terimakasih adalah memperkenalkan diri kepada audiens.
Tujuannya supaya audiens mengetahui siapa yang sedang menyampaikan presentasi serta diskusi. Berikut contoh presentasi Bahasa Inggris bagian perkenalan diri:
- Then, let us introduce ourselves first. I am Ranni and this is my colleague, Tika. (Kemudian, izinkan kami memperkenalkan diri terlebih dahulu. Saya Ranni dan ini adalah rekan saya, Tika)
- Let me introduce myself. My name is Dimas … (Izinkan saya memperkenalkan diri. Nama saya Dimas …)
Menyampaikan Tujuan Presentasi
Dalam salah satu contoh presentasi Bahasa Inggris yang baik, setelah memperkenalkan diri Anda harus menyampaikan tujuan kepada hadirin. Sehingga seluruh hadirin menjadi paham mengenai apa yang ingin disampaikan. Kalimat yang digunakan untuk menyampaikan adalah sebagai berikut:
- In this presentation we will discuss about … (Dalam presentasi ini kami akan mendiskusikan tentang …)
- On this occasion, we would like to present … (Pada kesempatan kali ini, kami akan mempresentasikan …)
- We would like to talk about … (Kami akan berbicara mengenai …)
Menyampaikan Materi Presentasi
Ketika menyampaikan materi presentasi berbahasa Inggris, gunakanlah bahasa atau kata sederhana supaya mudah dipahami oleh audiens. Disamping itu, hindari untuk menyampaikan ataupun berbicara mengenai materi presentasi terlalu cepat.
Supaya saat penyampaian presentasi yang Anda ucapkan dalam Bahasa Inggris lancar, lakukan latihan serta penguasaan materi. Apabila merasa bingung, berikut contoh presentasi Bahasa Inggris saat menyampaikan materi.
- Menggunakan pemilihan kata untuk menunjukkan materi kontras, alasan, hasil dengan mengucapkan: Because, However, Since, In addition, Although, dan lain sebagainya.
- Memakai kalimat transisi dengan mengatakan: First, I will explain what we will appear when the forest on earth disappear … (Pertama, saya akan menjelaskan apa yang akan kita hadapi ketika hutan di bumi menghilang …)
Melakukan Sesi Tanya Jawab
Dalam presentasi ataupun diskusi yang baik, membuka sesi tanya jawab mengenai isi materi kepada seluruh hadirin merupakan hal penting. Ini dilakukan untuk mengetahui pemahaman hadirin terhadap materi yang Anda sampaikan sekaligus mencari tahu apakah presentasi yang disampaikan sudah bagus.
Pada sesi tanya jawab dalam presentasi Bahasa Inggris, Anda dapat memakai contoh kalimat dibawah ini:
- Any questions about the material of presentation? (Ada pertanyaan mengenai materi presentasi?)
- Ladies and gentlemen, is there anything you want to ask? (Hadirin sekalian, apakah ada yang ingin ditanyakan?)
- Please ask if there is anything you do not understand. I will answer it … (Silahkan bertanya apabila ada yang belum dipahami. Saya akan menjawabnya …)
Memberikan Kesimpulan
Apabila sesi tanya jawab sudah berakhir dan Anda mampu memberikan jawaban sebaik mungkin, hal selanjutnya ialah memberi kesimpulan presentasi.
Kesimpulan tersebut nantinya berisi mengenai hasil diskusi beserta kaitannya dengan materi presentesi yang sudah disampaikan. Untuk menyampaikannya dalam Bahasa Inggris, Anda bisa mengucapkan:
- Thus, the conclusion of presentation today is … (Jadi kesimpulan dari presentasi hari ini adalah …)
- The concluding points of this presentation are … (Poin-poin kesimpulan presentasi ini adalah …)
- As the conclusion of our presentation material … (Sebagai simpulan dari materi presentasi kami …)
Menyampaikan Kalimat Penutup Presentasi
Terakhir yang perlu Anda lakukan sebelum presentasi selesai adalah menyampaikan kalimat penutup, salam, serta apresiasi terhadap seluruh audiens. Beberapa kalimat yang dapat Anda pakai sebagaimana contoh presentasi Bahasa Inggris yang bagus ialah:
- Thank you for your attention. Wassalamualaikum Wr. Wb … (Terima kasih atas perhatiannya. Wassalamualaikum Wr. Wb …)
- Thank you for listening to all of the presentation material. We hope what we present is useful for all of you … (Terima kasih sudah mendengarkan seluruh materi presentasi. Semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat untuk Anda semua …)
- Thank you for your attention. Hope we can meet on another occasion … (Terima kasih untuk perhatiannya. Semoga kita dapat berjumpa lagi dilain kesempatan …)
Itu tadi panduan serta contoh presentasi Bahasa Inggris yang bisa Anda ikuti apabila akan melakukannya, baik dalam pendidikan ataupun pekerjaan. Melalui contoh-contoh tersebut, diharapkan Anda tidak lagi merasa tegang jika diharuskan melakukan presentasi dalam Bahasa Inggris dimana saja.
12 komentar untuk “Panduan dan Contoh Presentasi Bahasa Inggris yang Bagus”
This info is worth everyone’s attention. Ꮤhen can I find
out more?
Someone essentially assist to make severely posts I’d state.
That is the very first time I frequented your web page and
thus far? I surprised with the analysis you made to
make this particular post extraordinary. Wonderful
job!
This ѕite was… how do I say it? Rеlevant!! Finally I’ve
found something that helped me. Thаnk yoᥙ!
I read this piece of writing completely on the topic of the reѕemblance of
newest and previous technologies, it’s remarkable article.
Have you ever considered publishing an ebook or guest aᥙthoring on other sites?
I have a blog based on the same toⲣics you discuss and ԝould
really liқe to hɑve ʏou share some stories/information. I know my vіsitors would vaⅼue your work.
If yoᥙ are even remotely interested, feeⅼ
free to shoot me an email.
Usually I don’t ⅼearn post on blogs, however I wish to
say that thіs write-up veгy forced me to check out and do so!
Your writing ѕtyle haѕ been surprised me.
Thank you, very nice post.
Hey there! Do you know if they make any plugins to safeguard against hackers?
I’m kinda paranoid about losing everything I’ve worked hard on. Any suggestions?
Small acts of kindness and thoughtfulness go a long way in showing
love and appreciation.
Wow! At lаst I got a webpage from wheгe I be capable of truly get usеful data concerning my study and knowledge.
Wonderful beat ! I wish to apρrentice even as you amеnd yоur website, how could i subscribe for a Ƅlog weЬ site?
The account helped me a appropriate deal.
I have been tiny bit acquainted of this your broadcast offered shiny
transparent idea
An interesting discussion is worth cοmment. I think that you ought to write mоre ߋn this issue, it may not be a taƅoo subject
but geneгally pe᧐ple don’t discuss these issues.
To the next! Best wishes!!
Greetings! Very һelpful advice in this particular post!
It is the ⅼіttle changes thɑt produce the larɡest changes.
Tһankѕ a lot for sharing!
Komentar ditutup.